Serah Terima Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) dari CSR PT. Mayora Regional Jayanti Tbk. di Desa Sumur Bandung

LINTASCAKRAWALANEWS.COM, || TANGERANG, Kegiatan pembangunan pos Sistem keamanan lingkungan (Possiskamling) di gelar PT. Mayora Indah Regional Jayanti Tbk. dalam rangka penyaluran Corporate Sosial Responsibility, berlokasi di kampung Kramat 013/003 Desa Sumur bandung Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang – Banten, Kamis. (09/01/2024).

Dalam acara seremonial CSR PT. Mayora Group pembuatan Pos Siskamling (Pos Better) turut hadir Kepala Desa Sumur Bandung, A. Jajuli, SE, Sektretaris Desa Sumurbandung Ahmad Masyhudi, IRGA BP PAULUS INDRA YUDA, IRGA SUHARYANTO, FM LUSLIDIANTO GANDAWIJAYA. beserta jajaran staf PT. Mayora Indah Regional Jayanti Tbk. Kepala Dusun, RW, RT, Lembaga Desa, Tokoh Masyarakat dan Pemuda Kp. Kramat Desa Sumur Bandung.

Bacaan Lainnya

Paulus Indra yuda selaku Irga BP mengatakan “Sebelumnya kami ucapkan terimakasih kepada ust polani yang telah memberikan izin tempatnya untuk dibangun Pos Siskamling, walaupun dengan sedikit cuaca hujan tidak mengurangi rasa kebersamaan kita untuk bisa melaksanakan serah terima pos siskamling ini kepada masyarakat”

Sebagaimana kita ketahui PT. Mayora Group Regional Jayanti Tbk melaksanakan kegiatan ini di khususkan pada wilayah rink satu yang terdekat dengan wilayah perusahaan kami, kampung Kramat merupakan wilayah desa Sumur Bandung yang paling terdekat, komitmen kami PT. Mayora akan terus memberikan yang terbaik berupa Corporate Sosial Responsibility karena memang tanggung jawab kami Tagline kami untuk terus memberikan kontribusi positif. pungkas Indra paulus.

Indra menambahkan “Harapannya pos siskamling yang kita bangun ini memberikan rasa nyaman bagi masyarakat khususnya karyawan-karyawan kami yang setiap hari melintas di sini, ini kan samping pemakaman jadi masyarakat disini atau teman-teman dari PT. Mayora lewat sini lebih percaya diri (PD) atau khawatir terhadap hal-hal yang tidak diinginkan”.

Di tempat yang sama Kepala Desa sumur Bandung yang di wakilkan kepada Sekretaris Desa Sumur Bandung dalam sambutannya juga mengatakan “Kami atas nama Kepala Desa Sumur Bandung dan pemerintah desa Sumur bandung mengucapkan banyak terimakasih kepada PT. Mayora group regional Jayanti Tbk, Alhamdulillah pada saat ini PT. Mayora masih memperhatikan kebutuhan-kebutuhan yang ada di lingkungan desa Sumur Bandung, khususnya yang ada di rink satu”.

Alhamdulillah beberapa hari lalu juga PT. Mayora group regional Jayanti Tbk telah melaksanakan kegiatan CSR pelatihan dan seremoni penutupan pelatihan las yang di gelar di Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Tangerang, dan ada beberapa perwakilan warga juga yang mengikuti pelatihan tersebut, dan Alhamdulillah juga diberikan alat perlengkapannya berupa alat-alat las.

Perwakilan warga masyarakat ketua RW Edi mengatakan banyak terimakasih atas rasa kepeduliannya terhadap wilayah lingkungan RW.003 khusunya di kampung Kramat Desa Sumur bandung ini, semoga dengan adanya pos siskamling ini kita bisa sama-sama menjaga dan merasa memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitar serta selalu menjaga kondusifitas keamanan lingkungan. tutup RW Edi

Sementara itu Suhar, Selaku Ketua Pelaksana berpesan, Semoga POS BETTER ini membawa guna manfaat menambahkan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga sekitar dan meminimalisir terjadinya perbuatan yang tidak kita inginkan. Aamiin. “Pungkasnya (Red/ML)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *