Petani Merasa Haru Adanya Pembangunan Irpom Di Desa Laban Kec.Tirtayasa Serang Banten

LINTASCAKRAWALANEWS.COM, SERANG – Para petani menyambut haru adanya bantuan yang di gulirkan oleh pemerintah yaitu pembangunan irigasi perpompaan (IRPOM) di desa Laban kecamatan tirtayasa kabupaten serang banten. Sabtu (27/07/2024).

Salah satu kegiatan yang sekarang di rasakan oleh para petani yaitu adanya bantuan dari pemerintah pusat dan daerah bekerja sama dengan kelompok pertanian yaitu program perpompaan yang sangat di butuhkan oleh petani bertujuan untuk mengairi lahan pertanian di daerah.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang sekarang ini di kerjakan oleh kelompok tani di desa Laban kecamatan Tirtayasa kabupaten serang provinsi banten kegiatan tersebut pemasangan pompa air yang dapat mengairi lahan pertanian .

Pembangunan sarana dan prasarana pertanian irigasi perpompaan (irpom) kegiatan itu sekarang di kerjakan kelompok tani SRI REJEKI desa Laban kecamatan tirtayasa sekarang ini sudah hampir finishing. perpompaan untuk kelompok tani SRI REJEKI dengan pompa tersebut dapat mengairi lahan seratus delapan belas hektar, bisa mengkaper lahan tersebut airnya.

Menurut H.Siman salah satu petani di desa tersebut ;

” Dengan adanya bantuan dari pemerintah pusat bekerja sama dengan daerah dan sekarang di kerjakan oleh kelompok yang berada di desa kami, dan sangat berterimakasih karena dengan adanya bantuan tersebut kami tidak merasa khawatir lagi akan adanya kekeringan di musim kemarau ini karena saat ini menjelang musim kemarau.

Hal yang sama di ungkapkan Munpakir sebagai ketua kelompok tani SRI REJEKI yang mendapatkan program tersebut ;

” Yah bantuan yang saat ini di kerjakan dan hampir finishing ini sangat di butuhkan oleh para petani di desa kami. karna sekarang ini menjelang musim kemarau otomatis akan kesulitan air untuk tanaman padi kami karna tidak ada hujan. semoga dengan adanya bantuan IRPOM ini dapat mengkaper kebutuhan petani dan dapat di pergunakan seterusnya dan bisa bertahan lama. “Harapnya”.

( E.H )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *