LINTASCAKRAWALANEWS.COM | TANGERANG – Panitia Organising Kommite (Oc) Pemilihan Calon Ketua DPK KNPI Kecamatan Jayanti mengumumkan bahwa Pendaftaran Calon Ketua DPK KNPI Kecamatan Jayanti Periode 2024-2027 telah di tutup, pada tanggal 06- Mei- 2024 pukul 00:00 Wib, bertempat di Sekretariat Panitia Oc, Selasa, (07/05/2024)
Ahmad Nuryadi, Ketua Organising Comitte (Oc) Panitia Pelaksana pemilihan calon ketua Dpk Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Jayanti secara resmi mengumumkan Dua orang telah mendaftarkan diri Bahrul Ulum dan Deby Yusuf Arda Billy, dan untuk pendaftaran sudah di tutup.
“Alhamdulillah proses dari awal pengumuman tahapan pendaftaran dari tanggal 01- Mei dan tambahan waktu sampai tanggal 6 -mei 2024, sampai penutupan pada pukul 00:00 Wib tadi malam telah kami lakukan, dan sekarang memasuki tahapan verifikasi berkas, pengumuman pendaftaran calon ketua DPK KNPI Kecamatan Jayanti dan Alhamdulillah sudah mendaftar Dua calon itu saudara Bahrul Ulum selaku mantan ketua Dpk KNPI yang masih menjabat periode 2020-2024, Kedua saudara Deby Yusuf Arda Billy, selaku mantan ketua KNPI Kecamatan Jayanti periode 2017-2019 dengan jelas sudah menyerahkan berkas kepada panitia Kecamatan Jayanti,”Tutur Ahmad.
Ahmad Nuryadi juga menambahkan, “Dan kami sudah menjalankan tahapan verifikasi berkas pendaftaran mulai dari sekarang tanggal 7 sampai dengan tanggal 8 Mei nanti, kami akan mengumumkan pengumuman di tanggal 9 sebagai calon ketua dpk KNPI Kecamatan Jayanti pada tanggal pada tanggal 11 Mei,”Jelasnya.
Diakhir Ahmad mengatakan,”Tahapan demi tahapan proses pelaksanaan pemilihan calon ketua Dpk KNPI Kecamatan Jayanti sedang kami lakukan semoga berjalan dengan lancar,”Tandas nya. (ML)